Mengungkap Palet Warna Mingguan Thailand: Tujuh Hari, Tujuh Warna!

Chiratikan Sanguancheep

Project Coordinator & TH Copy Editor

Ingatkah Anda masa-masa awal bersekolah? Taman kanak-kanak menandai tonggak pencapaian ketika anak-anak mulai menguasai keterampilan sosial dan menghadapi dunia di luar lingkungan keluarga mereka. Jadi, saya rasa hari-hari pertama Anda di sekolah melibatkan berbagai aktivitas kelompok yang bertujuan mengajari Anda disiplin dan pentingnya berbagi. Nah, hari-hari pertama saya di sekolah di Thailand tidak berjalan persis seperti itu, setidaknya berdasarkan ingatan saya. Kami mempelajari sesuatu yang tampaknya lebih penting: menghafal tujuh warna untuk tujuh hari dalam seminggu!

Urutan kode warna untuk seminggu adalah: Senin untuk hari yang serba kuning, Selasa adalah harinya merah muda, Rabu dipenuhi semangat hijau, Kamis untuk warna oranye, Jumat adalah hari keren dalam warna biru, Sabtu bertema ungu, dan Minggu ditutup dengan warna merah. Sekarang Anda mungkin bertanya-tanya, dari mana asal hafalan warna pelangi ini? Siapa yang menentukan warna untuk setiap hari ini? Ini berasal dari ajaran Hindu (saya tahu, di kartu identitas Thailand kami, sebagian besar dari kami tertera sebagai penganut Buddha, tetapi itu cerita lain lagi). Setiap hari dinamai sesuai dengan dewa atau dewi yang menguasai setiap planet, dan warna tersebut berkaitan dengan warna tubuh sang dewa atau dewi.

Zaman dahulu, masyarakat, khususnya kaum elite, mengenakan busana yang sesuai dengan warna hari. Tradisi ini masih bertahan sebagai pengaruh budaya hingga saat ini, sehingga saat saya masih kecil, saya salah beranggapan bahwa kode warna ini merupakan pengetahuan umum yang berlaku di mana-mana (jika tidak sepenting itu, mengapa mereka repot-repot mengajari kita sejak kecil, ‘kan?).
Kini Anda mungkin bertanya-tanya, tidakkah membosankan kalau hanya memiliki satu pilihan warna setiap hari? Sebenarnya ada berbagai pilihan rangkaian warna setiap hari, dan setiap warna yang disarankan meningkatkan beragam aspek dalam kehidupan Anda. Tertarik? Tunggu penjelasannya di artikel mendatang!

Translator: Culture Flipper Indonesian Team
Original Content in English: cultureflipper.com/blog/unveiling-thailand-s-weekly-palette-seven-days-seven-colors
12.18.2023